SILAHKAN GUNAKAN FASILITAS "SEARCH" pojok kanan atas
untuk mencari judul skripsi yang di inginkan

pemesanan => Hub: 0857-351-08864

Tuesday, November 22, 2011

korelasi antara motivasi belajar dengan prestasi belajar siswa | Contoh Skripsi


Penulis : -
Kode    : 101
Judul    : korelasi antara motivasi belajar dengan prestasi belajar siswa
==============================================


BAB I

PENDAHAULUAN

A.    Latar Belakang Masalah

Manusia dalam hidup selalu melakukan kegiatan belajar. Manusia belajar sejak lahir dan dilakukan secara terus-menerus selama merasa itu hidup, karena manusia disamping sebagai makhluk biologis manusia juga merupakan makhluk sosial dan budaya yang selalu berusaha berkembang kearah lebih baik.
Contoh Skripsi
Belajar adalah suatu bentuk aktivitas manusia yang memerlukan adanya motivasi untuk mencapai tujuan. Semakin tinggi motivasi yang didapat siswa maka semakin tinggi pula keberhasilan yang akan dicapai.[1]
Belajar menurut Effendi secara singkat diartikan sebagai suatu proses perubahan keseluruhan tingkah laku yang meliputi aspek kognitif, afektif, psikomotorik, yang terjadi antara integral. Seseorang siswa yanng telah melakukan kegiatan belajar mengalami perubahan dalam hal ketrampilan, pengetahuan, kebiasaan, apresasi, emosional, hubungan sosial, jasmani, etis, (budi pekerti), sikap. Perubahan-perubahan ini diperoleh siswa melalui interaksinya dengan lingkungan di sekitarnya.[2]
Tidak berbeda dengan kegiatan lainnya, kegiatan belajar ini juga mempunyai tujuan. Adapun tujuan belajar menurut Winama Surakhmad adalah : (1). Pengumpulan pengetahuan, (2). Penamaan konsep dan kecekatan, serta (3). Bentuk sikap dan perbuatan. Dari tujuan di atas tampak dalam belajar tidak hanya mengembangkan aspsek kognitif saja tapi aspek-aspek lain juga, seperti efektif dan psikomotorik.[3]Contoh Skripsi
Sehingga demikian dikatakan bahwa tujuan belajar ini sejalan atau sesuai dengan tujuan pendidikan nasional, yang tertuang dalam undang- undang Republik Indonesia No. 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan Nasional Bab I pasal 1: Contoh Skripsi
“Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta ketrampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara”.4

Oleh karena itu maju mundurnya suatu pendidikan sangat menentukan bagi bangsa dan Negara.
Belajar bukan merupakan tujuan, akan tetapi belajar adalah merupakan suatu proses yang dilakukan seseorang untuk mencapai tujuan dalam rangka memenuhi kebutuhan hidup tiap individu. Menurut Skinner (dalam Effendy) individu belajar adanya (stimulus) dari luar dan mungkin pola karena adanya dorongan dari dalam karena ada prinsip-prinsip dinamisasi dalam diri individu. Adapun yang dimaksud dengan aspek-aspek dinamisasi dalam individu ini adalah: Goal seeking, Mind, Drive, Goal seeking adalah; dimana tingkah laku individu terarah pada tujuan tertentu, sedangkan Mind adalah merupakan subtansi kualitatif yang berbeda dengan jasmani, adapun Drive adalah tenaga pendorong dari dalam diri individu dalam pengertian yang lebih luas sering disebut “Motive”.Contoh Skripsi
Banyak faktor yang mempengaruhi proses belajar siswa, faktor-faktor dapat mendukung atapun menghambat porses belajar siswa. Semakin banyak faktor pendukung kegaiatan belajar, maka semakin besar kemungkinan terjadi perubahan tingkah laku yang diharapkan. Demikian juga sebaliknya semakin banyak faktor yang menghambat kegiatan belajar siswa maka akan semakin kecil kemungkinan terjadinya perubahan tingkah laku.
Faktor yang mempengaruhi proses belajar siswa bersumber dari dalam diri siswa maupun lingkungan. Faktor dari dalam diri siswa disebut faktor internal sedangkan faktor dari luar diri siswa biasa disebut dengan faktor eksternal.
Faktor internal menjangkau seluruh pribadi siswa termasuk fisik dan mental. Faktor internal ini memiliki beberapa faktor yaitu faktor fisiologi yang bersifat bawaan ataupun diperoleh dari faktor psikologis. Thomas F Station mengemukakan enam faktor psikologis yang mempengaruhi belajar, keenam faktor tersebut yaitu motivasi, konsentrasi, reaksi, organiseme, permohonan, ulangan.5
Faktor eksternal adalah faktor yang bersumber dari luar diri siswa yang bersangkutan. Faktor eksternal ini dibagi menjadi dua faktor yaitu faktor sosial dan faktor non-sosial. Faktor sosial adalah yang berhubungan dengan manusia, baik manusia disekitarnya maupun banyak reprentasinya. Seperti foto-foto orang yang di cintainya suasana yang hilir mudik di muka kelas, suara nyanyian yang disiarkan melalui radio, televisi, tape record, dan lain-lain.6
Faktor non-sosial adalah beberapa faktor yang datang dari luar yang berupa keadaan cuaca, waktu, tempat/lokasi gedung, tempat belajar, alat-alat yang di pakai untuk belajar seperti: alat tulis-menulis, buku-buku, alat-alat peraga dan lain-lain.
Semua faktor di atas secara bersama-sama akan mempengaruhi proses dari belajar siswa. Tetapi motivasi yang merupakan faktor yang penting dari individu yang mempengaruhi proses dari hasil belajar.
Hal ini sesuai dengan pernyataan T. Raka Joni, 1986:15 bahwa motivasi mahasiswa/ pelajar mempengaruhi aktualisasi proses belajar mengajar, yang pada satu saat akan mempengaruhi mutu lulusan.
Motivasi menurut Mc. Donald adalah perubahan energi dari seseorang yang di tandai dengan munculnya “feeling” dan di dahului dengan tanggapan adanya tujuan.7
Menurut hasil penelitian Suryani (1997) semakin baik dan semakin lengkap fasilitas yang di miliki sekolah maka siswa akan berpengaruh terhadap motivasi siswa yang pada akhirnya berpengaruh juga terhadap prestasi siswa.8
Hil Grad mengatakan bahwa motivasi adalah suatu keadaan dalam diri individu yang menyebabkan seseorang melakukan kegiatan tertentu untuk mencapai tujuan yang tertentu dalam belajar. Motivasi memegang peranan penting karena setiap kegiatan dalam hal ini belajar di dahulu atau dipengaruhi oleh motivasi baik motivasi yang timbul dari dalam diri individu atau pengaruh dari luar diri individu.9Contoh Skripsi
Pada umunya motivasi tidak akan timbul begitu saja, tapi motivasi akan bangkit bila ada minat yang besar, proses pembelajaran akan dapat berhasil dengan baik apabila semua siswa mempunyai minat yang besar dalam mengikuti proses pembelajaran tersebut.
Dengan memperhatikan latarbelakang di atas, maka penulis tertarik untuk mengkaji motivasi belajar dengan prestasi belajar siswa. Maka dari itu penulis merasa terdorong untuk melakukan studi atau penelitian di MAN 3 Malang karena merupakan salah satu lembaga pendidikan yang memiliki mutu pendidikan yang lebih baik serta memiliki fasilitas terlengkap diantara lembaga pendidikan yang sederjat di kota Malang, dengan mengambil judul “Korelasi Antara Motivasi Belajar Dengan Prestasi Belajar Siswa”, di MAN 3 Malang.

B. Rumusan Masalah
Bertitik tolak dari latar belakang yang telah dipaparkan, dapat di identifikasikan beberapa persoalan pokok yang dicarikan pemecahannya yaitu:
1.      Bagiamanakah motivasi belajar siswa di MAN 3 Malang?
2.      Bagaimanakah prestasi belajar siswa di MAN 3 Malang
3.      Apakah ada hubungan antara motivasi belajar dengan prestasi belajar siswa di MAN 3 Malang.?
'
===================================    
Anda dapat memiliki word/file aslinya
Silahkan download file aslinya setelah menghubungi admin….. klik disini
 Hanya mengganti biaya administrasi pengelolaan webite sebesar,  50.000,- MURAH Meriah
                                                     Anda tidak repot lagi mencari referensi.
                                                     Di jamin asli.contohmakalah








[1] Purwanto, Ngalih. 1989. Psikologi Pendidikan, Bandung: Remaja Karya.
[2] Usman Effendy. 1985., Pengantar Psikologi, Bandung : Angkasa.
[3] Surakhmad, Winama, 1986. Interaksi Belajar Mengajar. Bandung: Tarsito
4 Undang-undang  RI  no 20 , Sistem Pendidikan Nasional.  Citra Umbara. Bandung, Hal: 3
5 Sudirman : 1990, Ilmu-ilmu Pendidikan, Bandung: Remaja Karya.
6 Sukardi, Dewa Ketut, Bimbingan dan Konseling Belajar di Sekolah. Surabaya: Usaha Maju.
7 Sardiman A.M. Interaksi dan Motivasi belajar dan Mengajar, CV Rajawali. Jakarta. 1992. Hal: 73-76
8 Suryani, Lilik, 1997. Pengaruh Kondisi Fisik Sekolah Terhadap Motivasi Belajar Siswa SMU Negeri Kandat Kediri Tahun Ajaran 1993/1994. Skripsi: FIP IKIP Malang.
9 Pasaribu, Simanjuntak, 1983. Proses Belajar Mengajar. Bandung. Tarsito

No comments:

Post a Comment

1

2










                 KLIK

translet


Tags

tempat sharing

Blog Archive

Blog Archive